Resep Dan Cara Membuat Cenil
RESEP DAN CARA MEMBUAT CENIL
![]() |
BAHAN :
☑️ 75 gram tepung terigu.
☑️ 75 gram tepung tapioka.
☑️ 1/4 sdt garam.
☑️ Air rebus yang mendidih secukupnya.
☑️ Pewarna makanan.
CARA MEMBUAT :
✔️ Campurkan tepung terigu, tapioka dan garam dalam keadaan kering. Aduk sampai rata.
✔️ Lalu tambahkan air yang tengah mendidih sedikit demi sedikit (jangan langsung banyak) sambil diaduk-aduk sampai rata menggunakan sumpit, setelah menggumpal segera diuleni dengan tangan.
✔️ Tambahkan air sedikit demi sedikit sampai adonan tersebut bisa dipulung. Hasil pulungannya agak lembek dan tidak lengket di tangan, kalau gak nanti jadinya keras.
✔️ Tambahkan pewarna di masing-masing pulungannya.
✔️ Lalu bentuklah sesuai selera masing-masing, bisa bentuk lonjong, bulat, dll.
✔️ Setelah selesai dibentuk semua, silahkan masak dalam air mendidih sampai mengapung.
✔️ Lalu tiriskan, jangan sampai kering. Cenil sudah siap dimakan dengan taburan kelapa parut dan kuah kinca gula merah.
KELAPA PARUT
BAHAN :
☑️ 50 gram kelapa parut kering.
☑️ 10 ml santan kara.
☑️ Sejumput garam
☑️ 40 ml air panas.
CARA MEMBUATNYA :
✔️ Campurkan semua bahan di atas menjadi satu.
✔️ Panaskan di dalam Microwave selama 30 detik atau di kukus selama 10 menit.
✔️ Selesai dan siap digunakan.
KUAH KINCA GULA MERAH
BAHAN :
☑️ 200 gram gula merah diserut.
☑️ 50 ml air.
☑️ 1 sdm gula pasir.
☑️ 1 sdt tepung Maizena, larutkan dengan sedikit air.
☑️ 1 lembar daun pandan disimpul.
CARA MEMBUATNYA :
✔️ Rebus dengan api kecil campuran gula merah, gula pasir dan daun pandan menggunakan air yg 50 ml tadi. Sampai larut semua dan mendidih.
✔️ Lalu tuang larutan Maizena tadi, aduk sampai rata dan sedikit mengental.
✔️ Dinginkan. Setelah dingin maka akan mengental dengan sendirinya.
✔️ Selesai. Kuah siap digunakan.
SELAMAT MENCOBA.
Posting Komentar untuk "Resep Dan Cara Membuat Cenil"